Ini Kesalahan Keuangan yang Dilakukan Keluarga Muda

25 November 2019 753 Viewed

cara Anda dalam mengatur keuangan keluarga sejak awal akan menentukan arah kehidupan keluarga ke depan. Maka, jangan sampai melakukan kesalahan ketika mengelola keuangan karena dapat membahayakan banyak hal di masa depan.

Sayangnya, banyak keluarga muda yang melakukan kesalahan dalan mengelola penghasilan, baik dari sang istri dan juga suami. Yuk, intip apa saja kesalahan yang sering dibuat oleh keluarga muda, mungkin keluarga Anda salah satunya!

1. Mengabaikan Dana Pensiun

Jangan melupakan dana pensiun, Moms dan Dads! Sisihkan minimal 10 persen dari pendapatan Anda untuk menyokong uang pensiun yang diperoleh dari perusahaan nanti.

2. Tidak Membuat Anggaran

Menurut Steve Kaye, perencana keuangan dari New Jersey, 20 persen keluarga muda menyepelekan pembuatan anggaran. Mereka terbiasa menabung dari sisa pengeluaran bulanan. Cara ini ternyata keliru! Membuat anggaran tabungan dan pengeluaran dari awal akan membuat keuangan keluarga jadi lebih stabil, lho.

3. Melupakan Dana Darurat

Biaya hidup dan kebutuhan anak memang menjadi prioritas, tetapi dana darurat juga tidak kalah penting. Bagaimana kebutuhan keluarga dapat terpenuhi seandainya Moms atau suami kehilangan pekerjaan? Inilah fungsi dari dana darurat! Pastikan jumlahnya minimal 3 kali lipat dari pengeluaran bulanan keluarga, ya.

4. Membeli Rumah Terlampau Mahal

Membeli rumah tanpa memperhitungkan cicilan per bulannya menjadi tindakan yang kurang bijaksana. Pastikan cicilan rumah tidak melebihi 30 persen dari penghasilan Anda berdua.

5. Salah Alokasi Dana Pendidikan

Setiap tahun biaya pendidikan naik 10 persen, bahkan bisa lebih, tergantung dari inflasi. Karenanya, Anda perlu mempersiapkan dari sekarang. Sebaiknya tidak memasukkan dana pendidikan ke dalam tabungan reguler. Konsultasikan dengan perencana keuangan guna mendapat rekomendasi terbaik untuk alokasi dana pendidikan.

Hal yang juga tak kalah penting dalam mengelola keuangan adalah menyamakan dengan pasangan. Maka, Moms bisa mengajak suami untuk berdiskusi mengenai hal itu, mulai dari konsep sampai pola penerapannya. Hal ini akan membangun keterbukaan antara Anda berdua, sehingga pengeluaran dan pemasukan bisa diatur dengan lebih baik. (M&B/Vonia Lucky/SW/Dok. Freepik)


Sumber: motherandbaby.co.id


TAGS:

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238