Ledakan terjadi di Kelurahan Pogar, Bangil, Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (5/7).
"Iya ada ledakan diduga bom," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Frans Barung saat dikonfirmasi, Kamis (5/7).
Frans
mengatakan ledakan itu terjadi sekitar pukul 11.30 WIB.Dari keterangan
saksi, kata Frans, ledakan pertama terjadi di rumah yang dikontrak
seorang warga dengan inisial A.
"Saat ledakan pertama saksi
mendatangi rumah tersebut dan langsung mengecek ke dalam rumah. Saat
berada di dalam rumah tersebut saksi mencium bau mesiu, dan karena takut
akhirnya saksi keluar. Di saat saksi berada di luar rumah tersebut
saksi mendengar ledakan kedua yang akhirnya warga menjauh dari rumah
tersebut," demikian keterangan Frans lewat pesan singkat yang diterima,
Kamis (5/7) siang.
Ketika warga menjauh dari rumah tersebut
seorang tak dikenal keluar dari dalam rumah sambil membawa ransel.
Polisi lalu memburunya, dan di saat hampir bersamaan terdengar suara
ledakan yang ketiga dari jalan kampung.
"Anak kecil laki-laki sekira umur 6 tahun, anak dari yang kontrak rumah tersebut [terluka]," ujar Frans.
Sumber : https://today.line.me/id/pc/article/Tiga+Ledakan+Diduga+Bom+Terjadi+di+Bangil+Pasuruan-9V91Yq