City Radio - Pembatalan Kuala Tanjung menjadi HUB Indonesia wilayah barat akan berdampak besar tidak hanya terhadap perekonomian Sumatera Utara juga meningkatkan biaya logistik 10 hingga 15 persen.
Sekretaris Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo Sumut, Laksamana Adyaksa mengatakan ada 3 faktor yang membuat pihaknya menolak pembatalan HUB Kuala Tanjung ke Tanjung Priok, pertama peraturan yang mengatur tidak kuat dan menyalahi aturan. kedua akan banyak inveator yang menarik kembali atau enggan berinvestasi di kawasa. ekonomi khusus Sei Mangke atau kuala tanjung serta yang ketiga biaya logiatik di Sumatera Utara akan naik hingga 15 persen.
Sementara itu, Ketua Komite II DPD RI, Parlindungan Purba mengatakan keputusan ini merupakan kesalahan dari menteri perhubungan dan pihakbya akan memanggil menteri perhubungan ke DPD RI.
Selain itu Parlindungan Purba juga menambahkan selama ini belum optimalnya operasional sei mangke karena harga gas masih tinggi. (Tri Kurniawan/Medan)