13 Daerah Peroleh Penghargaan Raskin Award 2015

13 December 2016 752 Viewed

City Radio - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara memberikan Raskin Award Tahun 2015 kepada 13 pemerintah kabupaten/kota yang dinilai lancar dalam penyaluran dan pembayaran raskin kepada yang berhak menerima

Assiten Perekonomian dan Pembangunan Sumut, Binsar Situmorang mengatakan pihaknya berharap Raskin Award bisa mendorong walikota/bupati untuk meningkatkan pelayanan raskin kepada masyarakat. Apalagi sampai saat ini masih ada tunggakan pembayaran oleh pemkab/pemko yang akhirnya menghambat alokasi raskin kepada masyarakat. Selain itu, kendala lainnya dalam penyaluran raskin yaitu masih adanya data rumah tangga yang tidak tepat sasaran

Sementara itu, Kepala Perum Bulog Divres Sumut, Imran Rasydi Abdullah mengatakan adapun parameter menjadi kriteria yang harus dipenuhi adalah adalah realisasi penyaluran 30 point, realisasi pembayaran 25point, sosialisasi 4 point, dan lain sebagainya

Untuk diketahui, Adapun kabupten kota yang memperoleh penghargaan raskin award yaitu, kabupaten Karo, Padang Lawas Utara, Pakpak Barat, Tapanuli Utara, Langkat, Samosir, Labuhan Baru Utara, Labuhan Batu Selatan, dan Labuhan Batu. Sedangkan untuk Pemerintah Kota yaitu Sibolga, Tebing Tinggi, Gunung Sitoli, dan Padang Sidempuan. (Rizky Pradita/Medan)

TAGS:

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238