City Radio - Harga ekspor karet di pasar internasional masih terus berfluktuasi akibat kembali menurunnya harga minyak mentah dan melemahnya nilai tukar mata uang Yen terhadap dolar AS.
Sekretaris Eksekutif Gabungan Perusahaan Karet Indonesia (Gapkindo) Sumut, Edy Irwansyah mengatakan harga karet masih di kisaran 1,7 dolar AS per kilogram. seharusnya harga ini dapat lebih tinggi mengingat masih melemahnya permintaan menjelang akhir tahun. Penurunan produksi karet akibat turunnya produksi di tiga negara penghasil komoditas tersebut menyusul terjadinya musim hujan. Diperkirakan harga karet hingga akhir tahun tidak mengalam kenaikan signifikan.
Selain itu, Edy menjelaskan, meski harga karet masih melemah atau rata-rata 1,6 dolar AS per kg di tahun 2016 ini, harga komoditas itu jauh lebih tinggi dari harga rata-rata sepanjang tahun 2015 yang masih 1,47 dolar AS per kg. (Tri Kurniawan/Medan)