Distanla Himbau Masyarakat Pastikan Kesehatan Hewan Sebelum Disembelih.

07 September 2016 711 Viewed

City Radio -  Pemerintah Kota Medan melalui Dinas Pertanian dan Kelautan (Distanla) Kota Medan, menghimbau masyarakat untuk memastikan kesehatan hewan yang akan digunakan sebagai hewan kurban pada perayaan Idul Adha.

Petugas Pemeriksa Kesehatan Hewan dari Distanla Kota Medan, Labuhan Siregar mengatakan ada sejumlah tanda fisik yang bisa dilihat untuk memastikan hewan ternak sehat dan layak digunakan sebagai hewan kurban seperti tidak memiliki cacat fisik. Pernapasan normal dan suhu tubuh hewan tidak lebih dari 40 derajat celcius. Hewan ternak juga harus cukup umur, seperti untuk sapi harus sudah berusia dua tahun, yang ditandai dengan sudah jatuh gigi. Selain kesehatan hewan ternak, masyarakat juga dihimbau memastikan hewan ternak yang akan dibeli sudah mendapatkan pemeriksaan dari instansi berwenang.

Sementara itu penjual hewan kurban di Jalan Avrost, Medan Polonia Samsul Effendi Rangkuti mengatakan sapi yang sehat itu matanya jernih dan tidak berair.  Bulunya juga tidak jingkrak atau berdiri. Serta memiliki kotoran yang padat. (Tri Kurniawan/Medan)

TAGS:

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238