City Radio - Setelah ditetapkannya Sumatera Utara dalam kategori rawan pada Pemilihan Kepala Daerah 2015, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara terus melakukan konsolidasi kepada masyarakat untuk membangun kondusifitas pada pilkada mendatang
Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pujo Nugroho mengatakan jika ada catatan lebih hal itu ditujukan kepada nias selatan namun untuk daerah lain pihaknya mengaku tidak pernah terjadi konflik pada penyelenggaraan pilkada. Gatot menambahkan tingkat kesadaran politik pada masyarakat menjadi modal bagi sumatera utara untuk menyikapi politik dengan dinamis sehingga tidak mnimbulkan konflik berkepanjangn. Selain itu, lanjut Gatot peringatan ini menjadi perhatian khusus sehingga pihaknya akan melakukan koordinasi dijajaran SKPD untuk menyusun langkah penanganan agar Pilkada dapat berjalan dengan aman.
Untuk di ketahui, beberapa waktu yang lalu Kapolri menetapkan 31 wilayah yang masuk dalam kategori rawan Pilkada 2015, salah satunya termasuk Sumatera Utara. (Rizky Pradita/Medan)