Pemko Medan Manfaatkan Lahan Tidur.

12 May 2015 1034 Viewed

City Radio - Pemerintah kota Medan akan memanfaatkan lahan tidur disetiap kecamatan untuk ditanami padi sebagai langkah penunjang program pemerintah pusat, Swasembada beras.

Walikota Medan, Dzulmi Eldin usai menanam benih padi di kecamatan Medan Selayang siang tadi mengatakan pihaknya akan memanfaatkan lahan sekecil apapun sebagai tempat bercocok tanam. Lahan seluas 5 hektar di kecamatan Medan Selayang ini ditanami bibit unggulan yang dapat dipanen selama 105 hari, sehingga dalam setahun petani dapat memanen 3 kali. Menurutnya, produksi beras yang ada nantinya akan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan beras masyarakat kota Medan.

Selain itu, Dzulmi Eldin juga mengatakan selain dikecamatan Medan Selayang, pemanfaatan lahan tidur ini juga akan dilakukan di kecamatan Medan Selayang dan kecamatan lainnya se-Kota Medan. (Tri Kurniawan/Medan)

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238