Hentikan Penempatan TKI di Timur Tengah, Menteri Tenaga Kerja Perkuat BLK.

12 May 2015 1068 Viewed

City Radio - Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia, Muhammad Hanif Dhakiri akan memperkuat Balai Latihan Kerja di setiap daerah pasca penghentian penempatan Tenaga Kerja Indonesia ke kawasan Timur Tengah.

Ini disampaikan M Hanif Dakhiri usai menghadiri kegiatan seminar dan lokakarya mengenai karyawan perkebunan di Medan siang tadi. Menurutnya, penghentian penempatan TKI hanya dilakukan bagi pekerja domestik di sektor informal, namun bagi tenaga kerja di bidang formal tetap dipersilahkan bekerja ke Kawasan Timur Tengah. Dirinya pun berharap dengan penghentian penempatan TKI ke Timur Tengah, pemerintah dapat mengembangkan skema perluasan kesempatan kerja didalam negeri.

Seperti yang diketahui, pemerintah menghentikan penempatan tenaga kerja indonesia (TKI) sektor informal ke 21 negara di Timur Tengah seperti Lebanon, Irak dan Iran, sebagai kebijakan untuk melindungi para TKI yang didominasi oleh wanita. (Tri Kurniawan/Medan)

 

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238