City Radio - Film yang pernah diproduksi pada tahun 1973 ini dirilis kembali untuk menjaga dan melestarikan adat budaya batak dengan warna yang berbeda. Kini diangkat kedalan konteks persoalan diera masa kini dengan pengambilan gambar yang lebih banyak di Ibu Kota Jakarta.
Sutradara film bulan diatas kuburan, Edo WF Sitanggang mengatakan dirinya tertarik untuk menceritakan ulang kisah urban tersebut diambil dari kebudayaan batak Samosir yang kental dengan persahabatan, diperankan oleh Rio Dewanto sebagai Sahat dan Donny Alamsyah sebagai Tigor, berjuang di Jakarta untuk mengejar mimpi sebagai penulis. Edo menambahkan banyak pesan moral yang disampaikan dari film ini mulai dari hal yang terkecil seperti meningkatkan kembali kecintaan kepada Indonesia.
Sementaa itu, salah seorang pemeran utama, Donny Alamsyah mengatakan dalam film ini dirinya lebih banyak mengenal budaya batak orang Samosir yang hidup tenang dan santai namun pekerja yang berbeda dengan kehidupan Jakarta yang terus berkutat dengan pekerjaannya.
Untuk diketahui, film ini direncanakan akan dirilis dijaringan biosko Indonesia sejak kemarin. (Rizky Pradita/Medan)