City Radio - Banyaknya program Dinas Pendidikan kota Medan yang tidak terealisasi sehingga membuat sejumlah anggota dewan menilai Dinas Pendidikan tidak mampu menjalankan program yang seharusnya dapat memajukan dunia pendidikan di Kota Medan.
Anggota Panitia Khusus Laporan Keterangan Ppertanggung Jawaban DPRD Medan, Jumadi mengatakan banyak persoalan guru di Medan selama 2014 ini yang diduga sebagai implikasi dari kurangnya peningkatan mutu para pendidik.sementara dana yang dianggarkan pada program tersebut cukup besar. Pihaknya sangat prihatin dengan dunia pendidikan dikota Medan, karena program-program yang seharusnya dapat meningkatkan mutu pendidikan tidak maksimal dilaksanakan.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan kota Medan Marasutan mengatakan sejumlah program yang tidak diralisasikan dengan maksimal diantaranya Program Pendidikan Anak Usia Dini, Program Pendidikan Menengah, Program Pendidikan Non Formal dan Program Manajemen Pelayanan Pendidikan, pihaknya mengaku hal ini terjadi akibat tidak terealisasinya anggaran. (Rizky Pradita/Medan)