City Radio - Pemerintah kota Medan memastikan pengerukan jalur pipa pembuangan limbah akan selesai sebelum akhir tahun 2014. Hal ini disampaikan Walikota Medan Dzulmi Eldin menanggapi masih banyaknya pekerjaan pengerukan tersebut yang belum rampung sehingga mengganggu pengguna jalan.
Menurut Dzulmi Eldin, pihaknya telah berkoordinasi dengan perusahaan yang melakukan pekerjaan tersebut agar pengerjaannya dipercepat. Pengerukan jalur pipa pebuangan limbah ini merupakan wan prestasi dari perusahaan karena sudah molor dari jadwal. Meski demikian, Pemko Medan sendiri tidak dapat menghentikannya karena ini merupakan proyek pemerintah pusat serta akan berdampak di masa yang akan datang.
Seperti diketahui, proyek pengorekan jalur pipa pembuangan limbah membuat sejumlah ruas jalan di kota Medan menjadi hancur. Kondisi ini sebagian besar terlihat di jalan-jalan utama seperi jalan Krakatau, HM Yamin, jalan Mukhtar Basri serta sejumlah ruas jalan lainnya. (Tri Kurniawan/Medan)