Eldin Tinjau Pelayanan SKPD Kepada Masyarakat, Warga Keluhkan Pelayanan yang Lambat

08 July 2014 1096 Viewed

City Radio - Saat melakukan peninjaun pelayanan publik di kantor Dinas Pendapatan Daerah kota Medan, Walikota Medan Dzulmi Eldin langsung mendapati keluhan masyarakat tentang lambatnya pelayanan di dinas pendapatan daerah.

Salah seorang warga medan helvetia, Rumahorbo yang mengadu langsung kepada Dzulmi Eldin mengatakan pihaknya tengah mengurus pengurangan Pajak PBB sejak 2 bulan lalu, namun hingga kini belum juga selesai.

Sementara itu, Dzulmi Eldin menyatakan bahwa pihaknya akan langsung menindaklanjuti keluhan masyarakat ini. Diharapkan dengan adanya perbaikan pelayanan di SKPD bersama ombusmen RI dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Lebih lanjut, kadis Pendapatan Daeran kota Medan, M Husni mengatakan pihaknya telah melakukan pembenahan disejumlah titik diantaranya perbaikan loket, pelayanan keliling, standarisasi pelayanan serta pengenaan atribut pelayanan. (Tri Kurniawan/Medan)

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238