ASUS Luncurkan Zenfone untuk Kawasan Asia Tenggara

15 April 2014 1844 Viewed

Peluncuran ASUS Zenfone

 

Bertempat di Hotel Pullman, Jakarta, Jonney Shih (Chairman ASUS) dan Jerry Shen (CEO ASUS) mengumumkan kehadiran smartphone terbaru dari ASUS, Zenfone, untuk kawasan Asia Tenggara. Dalam event ini, Jonney memperkenalkan seluruh jajaran smartphone Zenfone yaitu Zenfone 4, Zenfone 5, dan Zenfone 6. Ketiga smartphone ini telah menggunakan prosesor Intel® Atom™. Dengan penggunaan prosesor ini, ASUS mengklaim Zenfone mampu melakukan browsing lebih cepat, aplikasi yang lebih responsif, dan multi-tasking yang lancar.

Selain memperkenalkan Zenfone, ASUS juga memperkenalkan antarmuka ZenUI yang digunakan pada smartphone Zenfone. ASUS mengklaim bahwa antarmuka ZenUI ini memiliki 1.000+ fitur tambahan untuk keleluasan dalam penggunaan smartphone ASUS.

Salah satu fitur premium dari ZenUI adalah PixelMaster, sebuah teknologi kamera yang merupakan bagian penting dari pengalaman pengguna (user experience). PixelMaster mampu meningkatkan sensitifitas terhadap cahaya dan mengurangi noise sehingga hasil foto menjadi lebih terang dan berkualitas tinggi. Sebagai informasi, fitur PixelMaster ini hanya terdapat pada Zenfone 5 dan Zenfone 6.

ASUS Zenfone 4

Versi terendah dari keluarga Zenfone adalah Zenfone 4, memiliki layar TFT LED 4 inci dengan harga di kisaran Rp.1.099.000. Dengan harga yang rendah, spesifikasi Zenfone 4 di atas rata-rata dari kompetitor di kelasnya. Memori RAM 1 GB, OS Android Jelly Bean 4.3 dan bisa di-upgrade ke Android KitKat, kapasitas penyimpanan standar 8 GB, resolusi kamera belakang 5 MP, dan kamera depan 0,3 MP.

ASUS Zenfone 5

Sedang untuk Zenfone 5, ada penambahan fitur pada sisi kamera dan layar. Zenfone 5 menggunakan layar IPS HD 1280x780 5 inci, resolusi kamera belakang 8 MP, dan kamera depan 2 MP. Zenfone 5 dibanderol dengan harga Rp.2.099.000.

ASUS Zenfone 6

Versi teranyar dari keluarga Zenfone adalah Zenfone 6 dengan harga Rp.3.099.000. Menggunakan layar IPS HD 1280x780 6 inci, kamera belakang dengan resolusi 13 MP, dan kamera depan 2 MP. Adanya penambahan RAM menjadi 2 GB membuat Zenfone 6 makin kokoh di posisi puncak.

Selain fitur di atas, semua smartphone Zenfone sudah menggunakan layar Corning® Gorilla® Glass 3 with Anti-Finger Coating untuk perlindungan layar dari goresan dan sidik jari. Keunggulan lainnya adalah dua slot kartu Micro-SIM yang memungkinkan smartphone ini untuk menggunakan dua kartu SIM pada saat yang bersamaan.

Dalam event ini, selain dihadiri oleh media lokal dari Indonesia, acara ini juga dihadiri oleh media dari negara tetangga seperti Malaysia, Singapura, dan Vietnam.

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238