Semester Pertama, Sumut Capai Investasi 6,4 Trilun Rupiah

15 August 2014 1017 Viewed

City Radio - Semester pertama tahun 2014 ini, Badan Penanaman Modal Provinsi Sumatera Utara membukukan besaran investasi sekitar 6,4 Triliun Rupiah yang bersumber dari Penanaman Modal Asing dan Dalam Negeri.

Kepala BPMP Sumut, Purnama Dewi mengatakan dari 6,4 Triliun Rupiah dana investasi yang dikumpulkan, sekitar 3,5 Triliun diantaranya bersumber dari PMDN dan 2,9 dari PMA. Bila dilihat dari sektornya, investor PMA masih meminati investasi di bidang industri kimia, Perkebunan dan juga makanan sedangkan PMDN di sektor Industri Logam dan jasa. Menurut Purnama Dewi, Negara Malaysia mendominasi investasi di Sumatera Utara, disusu Belanda dan sejumlah negara di Eropa.

Selain itu, Purnama Dewi juga mengatakan dibandingkan semester I tahun 2013 lalu, investasi sumut pada semester I tahun 2014 ini mengalami sedikit penurunan, namun pihaknya optimis target invstasi pada tahun 2014 ini yang mencapai 13, 1 Triliun Rupiah dapat tercapai. (tri Kurniawan/Medan)

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238