Android Murah Gencar Dipasarkan Pada Kalangan Menengah Kebawah

28 April 2014 1317 Viewed

City Radio - Jika dulu smartphone dipasarkan untuk kalangan menengah ke atas, namun kini kalangan menengah bawah di pelosok daerah seperti kabupaten, bisa mendapatkan Handphone pintar tersebut.

Head of Regional Sumatera Bagian Utara Smartfren, Jefri Batubara mengatakan dari 170 juta orang Indonesia yang menjadi target pemasaran Handphone Android, 80 persen diantaranya berada dikelas menangah bawah.

Melihat peluang tersebut, pihaknya mulai memasarkanSmartphone android murah dengan harga yang sangat terjangkau bagi masyarakat didaerah pelosok yang hampir tidak terlirik oleh provider lain.

Jefri menjelaskan kalangan pekerja pemula dan anak muda sebagai pengguna Android pemula menjadi sasaran utama produk mereka.

Selain itu, Jefri Batubara juga mengatakan dengan adanya perluasan pasar di pelosok kabupaten tersebut, pihaknya optimis target penjualan Smartphone android murah produk smartfrend sebesar 300 ribu unit pada tahun 2014 ini dapat tercapai. (Tri Kurniawan)

Connected with us

@cityradio959

Contact us

Phone+6261 6622 628 (Kantor)
+6261 6622 629 (Studio)
Mobile, Whatsapp, Line+62819 888 959
LocationJl. Pembangunan I No. 6
Krakatau, Medan - 20238